Peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Sijunjung, Pemkab Laksanakan Upacara

Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan, sekaligus membacakan Amanat Menteri Sosial RI, Kamis (10/11/2022).
Dari Aceh hingga Papua, saya melihat dan merasakan geliat serta semangat untuk bangkit makin menyala.
Masyarakat di mana pun berada menyuarakan gairah untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dalam arti yang luas.
Mulai dari meningkatkan pengetahuan, melatih ketrampilan, sampai dengan budi daya dan pengelolaan hasil bumi.
Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi para pejuang muda untuk mengelola kekayaan alam Indonesia yang luar biasa bagi kejayaan bangsa dan negara tercinta.
Bersama kita perkuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang merupakan Amanat Pahlawan Bangsa.
Ayo kita berantas kebodohan, perangi kemiskinan dan upaya pecah–belah bangsa untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur.
Kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan yang cerah.
Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita mengarungi masa–masa penuh tantangan. (*)
Read more info "Peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Sijunjung, Pemkab Laksanakan Upacara" on the next page :
Editor :Riki Abdillah
Source : Diskominfo Sijunjung