Hendrajoni Resmi Gabung PSI, Sinyal Kuat Perubahan Peta Politik Sumbar
Hendrajoni saat dipasangkan jaket oleh ketua umum PSI, Kaesang Pangarep.
SIGAPNEWS.CO.ID | PADANG - Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia dan keputusan ini langsung menyedot perhatian publik karena ia sebelumnya dikenal sebagai kader Partai NasDem.
Langkah politik Hendrajoni dinilai menjadi momen penting dalam dinamika politik Sumatera Barat menjelang kontestasi politik ke depan.
Kepastian bergabungnya Hendrajoni ke partai berlambang gajah berkepala merah tersebut dibenarkan oleh mantan Ketua DPW PSI Sumbar Sukma Trianda Putra.
Sukma menyebut Hendrajoni resmi menjadi kader PSI setelah secara simbolis dikenakan jaket partai oleh Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep pada penutupan Rakernas PSI di Makassar Sabtu (31/1/2026).
Menurut Sukma momen pemakaian jaket oleh ketua umum menjadi penegasan status keanggotaan Hendrajoni di PSI.
“Iya benar sudah bergabung jaketnya dipasangkan langsung oleh ketua umum saat ini statusnya sudah sebagai kader,” ujar Sukma.
Sukma juga mengungkapkan dirinya telah menjalin komunikasi langsung dengan Hendrajoni setelah kepastian bergabung ke PSI tersebut.
Dalam komunikasi itu Sukma menyampaikan ucapan selamat sekaligus harapan besar terhadap peran politik Hendrajoni di tubuh PSI Sumbar.
Menurut Sukma kehadiran Hendrajoni di PSI diharapkan mampu memperkuat struktur partai dan konsolidasi politik di tingkat wilayah.
“Kita berharap beliau bisa menjadi Ketua DPW PSI Sumbar ke depan dan saya yakin ke depan akan ada banyak tokoh di Sumbar yang menyusul bergabung ke PSI,” kata Sukma.
Bergabungnya Hendrajoni ke PSI dinilai menjadi sinyal kuat adanya pergeseran arah dan dinamika baru dalam peta politik daerah.
Kehadiran kepala daerah aktif sebagai kader PSI diyakini berpotensi memberi pengaruh signifikan terhadap elektabilitas dan eksistensi partai tersebut di Sumatera Barat.(*)
Editor :Andry