Bantuan Polisi kepada Warga Kurang Mampu di Koto Tangah

Kapolsek Koto Tangah AKP Afrino Chaniago dan jajaran kunjungi dan berikan bantuan ke warga kurang mampu di Koto Tangah, Senin (5/12/2022).
Lebih lanjut kata Yulia, karena keterbatasan biaya untuk kontrol anaknya di rumah sakit, Aditya terpaksa tidak dibawa, karena jika membawa Aditya mau tidak mau harus menyewa mobil.
"Jangankan untuk menyewa mobil, untuk biaya sewa rumah saja kami sering terlambat, beruntung sang pemilik rumah mengerti dengan keadaan kami," ujarnya lirih.
"Kami sangat berharap mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kota Padang, terutama bantuan Program Keluarga Harapan karena selama ini kami tidak pernah mendapatkan bantuan dari pemerintah. Bahkan Kartu Indonesia Sehat baru setahun terakhir kami memperolehnya, sebelumnya kami terdaftar peserta BPJS mandiri," imbuhnya.
Sementara itu, pihak Bhabinkamtibmas Polsek Koto Tangah mendapat kabar tersebut langsung melaporkan ke Kapolsek Koto Tangah, Kota Padang. Setelah mendengar kabar tersebut, Kapolsek Koto Tanggah, AKP Afrino langsung menuju lokasi untuk meninjau kondisi Aditya.
Bersama anggota lainnya Kapolsek turun langsung dan memberikan bantuan berupa sembako, susu formula serta berjanji akan membantu membawa Aditya untuk kontrol ke rumah sakit setiap minggunya dengan menggunakan kendaraan pribadinya.
"Kini kami telah mendapatkan informasi dan kami akan mengupayakan supaya sang anak bisa mendapatkan bantuan yang layak agar bisa mengurangi beban orang tuanya," ungkap AKP Afrino Chaniago pada saat menjenguk Aditya. (*)
Read more info "Bantuan Polisi kepada Warga Kurang Mampu di Koto Tangah" on the next page :
Editor :Riki Abdillah
Source : Humas Polda Sumbar