Silaturahmi Kabid Humas Polda Sumbar dan SigapNews: Pers Sangat Membantu Sosialisasi dan Pengawasan

Kabid Humas Polda Sumbar KBP Dwi Sulistyawan dan Korwil SigapNews Sumbar H. Muchfiandi, Senin (12/9/2022).
SIGAPNEWS.CO| SIGAPSUMBAR | PADANG - Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, SH, S.Ik, M.Si menerima kunjungan silaturahmi pimpinan media siber SigapNews Sumbar H. Muchfiandi di ruang kerjanya, Senin (12/9/2022).
Pada pertemuan itu H. Muchfiandi sebagai Koordinator Wilayah Sumbar media siber SigapNews menyampaikan bahwa, kunjungan ini merupakan silaturahmi sebagai pimpinan media yang selama ini telah bekerjasama sebagai mitra pemberitaan Polda Sumbar.
"Ini kunjungan silaturahmi dan perkenalan langsung dengan Pak Kabid Humas yang baru, selama ini kami sudah menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik dengan Kabid Humas yang lama Pak Satake Bayu, sekarang dengan Pak Dwi kami berharap komunikasi dan kerjasama yang sudah terjalin selama ini dengan Bidhumas Polda Sumbar dapat terus terjalin baik dan tentunya bisa lebih ditingkatkan", ujar Muchfiandi.
Sementara itu Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan menyambut baik kunjungan silaturahmi tersebut. "Kami apresiasi kunjungan silaturahmi nya, perintah dari Pak Kapolda, jalin hubungan dengan seluruh media pers yang ada di Sumbar, baik media elektronik, media cetak, radio, media siber, semuanya agar dirangkul dengan baik. Media Pers sangat membantu Polri dalam sosialisasi program-program pemerintah dan juga dalam pengawasan", ujarnya.
"Sehubungan dengan penyesuaian harga BBM subsidi yang baru tentu banyak masyarakat kecil yang terdampak, kami mohon bantuan media agar dapat membantu mensosialisakan dengan baik kepada masyarakat, agar dapat memahami ini adalah program pemerintah untuk memindahkan subsidi BBM kepada hal lain yang lebih bisa dirasakan manfaat langsung oleh masyarakat kecil", terang Kombes Pol Dwi.

"Ratusan triliyun subsidi BBM selama ini lebih banyak dinikmati oleh masyarakat yang mampu golongan menengah keatas, sehingga saat ini banyak program pemerintah seperti BLT, bansos dan sebagainya agar lebih tepat sasaran. Mohon bantuan rekan-rekan media dan pers mengawasi juga penyaluran BLT dan bantuan-bantuan pemerintah lainnya agar tepat sasaran", imbuhnya.
Ia juga mengatakan, "Polda Sumbar dan Polres jajaran menyikapi ini juga ingin membantu masyarakat kecil yaitu dengan menggelar Bakti Sosial (Baksos) yang diwujudkan dengan membagikan paket sembako. Saat ini Polres-polres sejajaran hampir setiap hari menggelar Baksos. Ini adalah salah satu wujud kepedulian Polda Sumbar kepada masyarakat yang kurang mampu", ujarnya.
Dalam kesempatan itu Kabid Humas juga berpesan, "Kedepan jika rekan-rekan media menemukan pelanggaran seperti adanya penimbunan BBM dan pelanggaran lainnya dilapangan dapat melaporkan beserta bukti awalnya kepada kepolisian setempat atau langsung kepada kami di Polda Sumbar. Kami akan segera tindaklanjuti sehingga tidak merugikan masyarakat banyak", pungkas Kombes Pol Dwi Sulistyawan. (*)
Editor :Riki Abdillah