drg. Deby Puri Perta Pimpin APKESMI Sijunjung 2025–2030, Komandoi 13 Kepala Puskesmas Kab Sijunjung

drg. Deby Puri Perta resmi dilantik sebagai Ketua APKESMI Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, untuk periode 2025–2030, Jumat (25/7/2025).
SIGAPNEWS.CO.ID | BALIKPAPAN - Dalam gelaran Semiloka Nasional ke-V Asosiasi Puskesmas Indonesia (APKESMI) yang berlangsung di Hotel Grand Senyiur, Balikpapan, Kalimantan Timur, drg. Deby Puri Perta resmi dilantik sebagai Ketua APKESMI Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, untuk periode 2025–2030, Jumat (25/7/2025). Ia akan memimpin 13 Kepala Puskesmas se-Kabupaten Sijunjung dalam upaya memperkuat layanan kesehatan primer.
Ketua Umum APKESMI, Kusnadi, menyampaikan bahwa semiloka ini merupakan forum strategis konsolidasi nasional guna menyatukan arah dan strategi penguatan layanan primer di seluruh Indonesia. “Puskesmas memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kesehatan masyarakat. Karena itu, perlu integrasi layanan primer dan dukungan terhadap program Quick Win Presiden Prabowo Subianto serta sistem pembiayaan kapitasi berbasis kinerja,” ujar Kusnadi.
Dewan Pakar APKESMI, Ede Surya Darmawan, turut menyoroti stagnasi sistem kesehatan nasional dalam dua dekade terakhir yang masih tertinggal dari negara-negara tetangga. Menurutnya, ketimpangan ekonomi memberi dampak signifikan terhadap kualitas layanan kesehatan.
Wakil Wali Kota Balikpapan, Bagus Susetyo, yang mewakili Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas'ud dan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud, mengapresiasi pemilihan Balikpapan sebagai tuan rumah kegiatan ini. Ia menyebut semiloka tersebut sejalan dengan visi transformasi layanan kesehatan primer yang tengah digalakkan pemerintah.
“Acara ini tidak hanya menjadi ajang konsolidasi keilmuan, tetapi juga menegaskan komitmen bersama untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik, lebih merata, dan lebih manusiawi,” katanya. Ia juga menyoroti isu kekurangan tenaga kesehatan dan dokter spesialis sebagai perhatian utama yang harus menjadi rekomendasi kepada Kementerian Kesehatan.
Ketua panitia semiloka, dr. Farida, menyebut kegiatan diikuti oleh 541 peserta dari seluruh provinsi di Indonesia. Selain seminar dan workshop, agenda juga diisi dengan senam bersama, fun run, serta kunjungan edukatif ke kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN). Farida mengucapkan terima kasih atas antusiasme peserta serta dukungan dari Pemerintah Kota Balikpapan, Dinas Kesehatan, sponsor, dan pelaku UMKM yang meramaikan Semiloka Expo 2025.
Tiga daerah mewakili Sumatera Barat dalam Semiloka APKESMI ke-V ini, yakni Kota Padang, Kabupaten Agam, dan Kabupaten Sijunjung. Kabupaten Sijunjung dinilai sebagai salah satu daerah yang aktif dalam koordinasi antar-Puskesmas. Di bawah kepemimpinan drg. Deby Puri Perta, APKESMI Sijunjung diharapkan dapat memberi kontribusi positif terhadap pembangunan sektor kesehatan, mendukung visi Bupati Sijunjung untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sijunjung, Harry Oscar, SSTP., M.Si., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyatakan dukungan penuhnya terhadap kepengurusan APKESMI Sijunjung. Menurutnya, forum ini akan memperkuat sinergi antara Puskesmas dan Dinas Kesehatan dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat tanpa terkecuali. (FS)
Editor :Riki Abdillah