Loni Z Terpilih Menahkodai Pemuda Pancasila Kabupaten Dharmasraya

Peserta Musyawarah cabang ke-V Pemuda Pancasila Kabupaten Dharmasraya foto bersama.
SIGAPNEWS.CO.ID | DHARMASRAYA -- Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Dharmasraya adakan Musyawarah cabang ke-V yang digelar di Hotel Sakato Jaya Kamis (11/7/2024).
Loni Z yang merupakan Ketua Pemuda Nagari Empat koto Pulau Punjung terpilih secara Aklamasi dalam Musyawarah Cabang Ke V, di hadiri langsung oleh Verry Mulyadi Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Sumatera Barat beserta Sekretaris dan pengurus.
Verry Mulyadi mengucapkan selamat kepada Loni Z, dia menyakini di tangan beliau Pemuda Pancasila bisa memberikan Kontribusi dan warna di kabupaten Dharmasraya.
Sementara Loni Z menyampaikan Terimakasih atas kepercayaan yang di berikan, tentu tak lepas dari kerjasama nya pengurus nantinya, saya sangat bangga musyawarah cabang ke V ini saya di dampingi oleh Demisioner Ketua KNPI Dharmasraya Yang sering di sapa Bujang Afrijon, dan juga Muhammad Samin anggota DPRD Tanjab Timur Terpilih, serta kawan kawan yang memberikan support kepada saya.
Saya meyakini dengan kerjasama kita nantinya Pemuda Pancasila Kabupaten Dharmasraya bisa menjadi Garda terdepan menjujung dan memupuk nilai nilai Yang terkandung dalam Pancasila yang merupakan Dasar Negara kita serta menjadi landasan ideologi Negara.
Tentu setiap kader Pemuda Pancasila harus mampu mentransformasikan diri menjadi cerminan nilai-nilai luhur Pancasila dalam paradigma wawasan kebangsaan. Dengan semboyan 'Sekali Layar Terkembang, Surut Kita Berpantang', setiap kader Pemuda Pancasila harus menjadi sumber daya yang memelopori pelaksanaan internalisasi, aktualisasi, dan revitalisasi nilai-nilai Pancasila serta Menjadi Tempat untuk menampung Aspirasi masyarakat. "Pancasila selalu abadi dalam berkehidupan Kita," ucap Loni Z.(*)
Editor :Riki Abdillah