Ketua Dekopinda Kab Sijunjung Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Konsumen Suka Maju

Ketua Dekopinda Sijunjung Drs. Muchlis Anwar, MM membuka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Konsumen Suka Maju yang ke 23 di Nagari Pematang Panjang Jorong Koman Kociak, Selasa (3/1/2023).
SIGAPNEWS SUMBAR | SIJUNJUNG - Ketua Dekopinda Sijunjung Drs. Muchlis Anwar, MM menghadiri acara Rapat Anggota Tahunan Koperasi Konsumen Suka Maju yang ke 23 Nagari Pematang Panjang Jorong Koman Kociak, Selasa (3/1/2023).
Pada kesempatan itu Ketua Dekopinda Muchlis Anwar yang juga mantan Wakil Bupati Sijunjung itu dengan semangat berapi-api mengatakan bahwa sebagai masyarakat minangkabau harus memperjuangkan dan melestarikan sako guru kita Bapak Hatta untuk pemerataan ekonomi.
Kata beliau di saat ekonomi konglomerat dan tidak mampu untuk menstabilkan ekonomi kerakyatan sehingga nya kurangnya ketidakadilan ekonomi di tengah-tengah masyarakat.

Pada kesempatan itu, Ketua Dekopinda juga didampingi Wakil Ketua Dekopinda Sijunjung Aris Supratman Malin Sati menyampaikan lebih lanjut.
"Kita boleh saja konglomerat tapi harus merakyat," katanya.
Acara yang di adakan di Mushallla Nurul Iman ini dihadiri oleh Dinas Dagperinkop Sijunjung, Pengurus Koperasi Suka Maju, Pengawas, Pemerintahan Wali Nagari dan Seluruh Anggota Koperasi Suka Maju. (*)
Editor :Riki Abdillah